Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Punya Visi Besar, STAI Al-Kamal Bentuk Ikatan Alumni

SARANG, Jurnaliska.com - Dalam rangka membentuk Ikatan Alumni, STAI Al-Kamal laksanakan pertemuan alumni pada 19 September 2021 di Aula STAI Al-Kamal.

Adapun acara tersebut di hadiri oleh alumni dari berbagai angkatan yang telah tersebar di berbagai daerah dan bekerja diberbagai bidang, seperti advokat, pegawai pemerintah, perusahaan maupun usaha perseorangan.

Acara yang di selenggarakan pada pagi hari itu di buka oleh Ketua STAI Al-Kamal H. Moch Noor Hasan M.H beserta Wakil ketua 3 H. Tahrir M.Pd.

"Ikatan alumni ini akan  menimbulkan rasa giroh mempererat rasa kekeluargaan dan selalu menjalin komunikasi antar alumni dan kampus. Para alumni juga harus bisa memberikan suara yang positif bagi Al-Kamal," terang Bapak Hasan dalam sambutannya.

Secara resmi ikatan Alumni STAI Al-Kamal ini di bawahi langsung oleh Puket 3 selaku bidang kemahasiswaan.

Adapun pembahasan dalam pertemuan tersebut diantaranya pembentukan struktural internal. Saudara M. Ainur Rofiq S.H. terpilih secara musyawarah sebagai ketua IKA STAI Al-Kamal.

"Jadi salah satunya terbentuknya Ikatan Alumni STAI Al- Kamal adalah mewujudkan visi dan misi STAI Al-Kamal, dan saya harap wadah ini bisa memperkuat silaturahmi antar alumni dan  menjalin komunikasi yang baik. Memang sudah 10 generasi angkatan yang sudah menjadi alumni dan baru tahun ini dapat terbentuknya sebuah wadah untuk bisa saling kerjasama, koordinasi, serta mempererat tali persaudaraan keluarga besar STAI Al-Kamal Sarang" ucap Rofiq.

Salah satu alumni yang turut hadir mengungkapkan harapan kedepannya agar STAI Al-Kamal bisa membangun kerjasama dengan dinas-dinas pemerintahan dalam rangka membuka lapangan kerja untuk alumni STAI Al-Kamal Sarang.

"Ada beberapa dinas yang mungkin bisa diajak kerjasama oleh kampus dalam hal apapun, dan kita harap ada gerakan dari kampus untuk membuka hal-hal yang berkaitan dengan hal itu. Semisal contoh lulusan terbaik STAI Al-Kamal bisa langsung mendapatkan posisi di pekerjaan yang sesuai dengan jurusan nya. Lebih baik kita buka dulu link itu minimal," ungkap Shofir.


Penulis : Moh. Shohibul B

Editor : Asnal M


Posting Komentar

0 Komentar